Sementara Marc Marquez masih berusaha membalap Jack Miller untuk posisi ke-3.
Pada lap 10, Johann Zarco (Pramac Ducati) alami low side crash di tikungan 5.
Jelang 10 lap terakhir, persaingan untuk posisi tiga makin ketat antara Jack Miller, Marc Marquez, dan Aleix Espargaro.
Akhirnya Marc Marquez berhasil menyusul Jack Miller di lap 21.
Tapi tak lama Aleix Espargaro menyusul Marquez dan Miller untuk podium ke-3.
2 lap terakhir, Fabio Quartararo masih berusaha menyerang Francesco Bagnaia untuk puncak podium.
Namun Bagnaia terus konsisten dan keluar sebagai juara MotoGP Spanyol 2022.
Baca Juga: Percaya Tidak Percaya Pole Position MotoGP 2022 Francesco Bagnaia Belum Tentu Juara, Begini Faktanya
Disusul Fabio Quartararo podium kedua dan Aleix Espargaro ketiga.
Di lap terakhir Marc Marquez kembali menyerang Jack Miller dan finis P4.
Berikut hasil balap MotoGP Spanyol 2022:
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ardhana Adwitiya |
KOMENTAR