Perwakilan (EO) lainnya, Nur Ahmad Tashadi mengungkapkan, doorprize 19 unit motor diberikan seorang dermawan asli desa setempat yang saat ini menjadi pengusaha di Jakarta.
"Beliau ingin di desa tempat kelahirannya aman dan damai tanpa ada keributan antar warga. Kepada calon Kades yang bersaing untuk siap menang dan siap kalah. Begitu harapan yang memberikan doorprize," ujar Nur Ahmad, kepada wartawan, Rabu (18/5/2022).
Nur menjelaskan 19 unit motor yang dibagikan, yakni 18 unit motor merk Yamaha Gear masing-masing akan diundi di setiap wilayah rukun tetangga (RT).
Sedangkan satu unit motor Yamaha N-Max akan diberikan gratis untuk calon kepala desa yang kalah. Seperti diketahui, Pilkades di desa tersebut diikuti 2 calon.
"Caranya nanti dengan cara diundi masing-masing RT nya, jadi kami EO berkomitmen netral dan terbuka," katanya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pilkades Sebuah Desa di Brebes Sediakan "Doorprize" 19 Sepeda Motor, Sumber Dana dari Pengusaha Lokal"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Aditya Prathama |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR