Modifikasi Honda Vario 160 Dandan Ala Repsol Honda Marc Marquez, Bertabur Part-Part Hedon!

Yuka Samudera - Rabu, 1 Juni 2022 | 20:00 WIB
Mr. Doan Minh Cuong/2banh.vn
Cakep nih, modifikasi Honda Vario 160 dandan ala Repsol Marc Marquez, banyak part-part hedon juga

Masih di area setang, panel saklar diganti dengan Daytona yang memiliki bentuk ala moge Ducati.

Ditambah dengan penggunaan gas spontan Domino dan sepasang handgrip Rizoma.

Mr. Doan Minh Cuong/2banh.vn
Steering damper Ohlins TTX terpasang di tengah area kokpit.

Tepat di tengah-tengah kokpit, terpasang steering damper Ohlins TTX yang tampak menonjol.

Pindah ke kaki-kaki masih tampak menggunakan pelek bawaan namun telah direpaint berwarna oranye segar.

Tetapi untuk sektor pengereman benar-benar mendapat ubahan total yang dijamin lebih mumpuni.

Untuk roda depan, kaliper rem Roland Sands Design 4P bertugas menjepit piringan cakram Leo Racing, ditemani selang rem HEL dan staubli DMV.

Mr. Doan Minh Cuong/2banh.vn
Roda depan mendapat upgrade pengereman maksi.

Sedangkan di belakang, terpasang kaliper rem Frando 2P beserta breket kaliper CNC dan rem cakram King Speed.

Mr. Doan Minh Cuong/2banh.vn
Kaliper rem belakang turut diganti dengan aftermarket. Knalpot pakai Akrapovic.

Baca Juga: Ganti Sokbreker Honda Vario 160, Ada Yang Harus Dirubah Biar PnP

Urusan peredam kejut dipercaya Ohlins kepunyaan Honda CB400 namun tentunya hanya memakai satu buah saja.

Mr. Doan Minh Cuong/2banh.vn
Sokbreker Ohlins.

Terakhir urusan exhaust system memakai silincer Akrapovic Carbon yang dikombinasikan header Titanium.

Mr. Doan Minh Cuong/2banh.vn
Modifikasi Honda Vario 160 bertemakan Repsol Marc Marquez.

Gimana menurut brother modifikasi Honda Vario 160 asal Vietnam ini?

Source : 2banh.vn
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular