Tidak ada keraguan bahwa ketidakhadirannya adalah salah satu faktor sepinya penonton di sirkuit Mugello.
Ditambah lagi dengan "menghilangnya" Marc Márquez dan tiba-tiba MotoGP tanpa karakter.
Valentino Rossi, Jorge Lorenzo, Andrea Dovizioso, Marc Marquez, karisma para pembalap yang menyeret penonton ke sirkuit sebelum 2020, sudah tidak ada lagi.
Hal ini sempat diungkapkan oleh mantan pembalap Jorge Lorenzo, beberapa waktu lalu.
"Kami merindukan Valentino, Pedrosa, Stoner, dan kami akan merindukan Marquez yang akan absen selama beberapa bulan," ucap Jorge Lorenzo.
"Kami adalah pembalap yang sangat berbakat tetapi juga dengan kepribadian yang sangat jelas. Kami benar-benar karismatik," sebutnya.
Baca Juga: BREAKING NEWS: Jack Miller Resmi Pindah ke Tim Pabrikan KTM di MotoGP 2023
"Sekarang sepertinya semua pembalap berteman, tidak ada rivalitas, tidak ada antagonisme yang kuat seperti dulu," tutup Jorge Lorenzo.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR