Perbedaan keduanya ada di desain livery, pilihan warna, serta jenis pelek yang digunakan.
Jika Honda Revo X menggunakan pelek palang alias Cast Wheel, Honda Revo Fit masih mengadopsi pelek jari-jari alias Spoke Wheel.
Sedangkan untuk mesin keduanya sama, berkapasitas 110 cc injeksi PGM-Fi.
Soal harga, Honda Revo Fit dijual Rp. 15,644,000 OTR Jakarta, sedangkan Revo X dijual Rp. 17,359,000 OTR Jakarta.
2. Honda Supra X 125 FI
Bicara motor bebek Honda, jelas tidak bisa lepas dari Honda Supra yang sudah melegenda.
Bahkan ramai beredar sebutan 'Honda Supra Bapak' karena motor ini dikenal motor yang biasa digunakan para pria dewasa alias bapak-bapak.
Soal ketangguhan, bahan bakar irit, dan perawatan murah, tentunya menjadi ciri khas dari Honda Supra X ini.
Untungnya, AHM masih menjual line up Honda Supra X dalam dua varian, yaitu Honda Supra X 125 SW (Spoke Wheel) dan Honda Supra X 125 CW (Cast Wheel).
Source | : | AHM |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR