Beberapa pengendara memilih Pertalite yang harganya lebih murah dibandingkan Pertamax.
"Tadi datang jam 5 pagi. Datangnya 16 KL (kilo liter), biasanya 24 KL. Tibanya juga nggak menentu," ucapnya.
Dia menceritakan, agar semua konsumen bisa menikmati pertalite maka penggunaannya dibatasi setiap 5 KL.
"Jadi setiap 5 KL, harus ditutup biar sif siang dan malam juga kebagian. Karena kebutuhannya di sini 20 KL, tapi dikirimnya 16 KL," ujarnya.
Secara terpisah, PT Pertamina Patra Niaga berkomitmen menyalurkan Pertalite di Kudus.
Hal ini dikemukakan Area Manager Communication, Relations, & CSR Regional Jawa Bagian Tengah PT Pertamina Patra Niaga, Brasto Galih Nugroho.
Baca Juga: Beli Bensin Pertalite Bakal Diwajibkan Pakai Aplikasi MyPertamina, Mulai Kapan?
"Penyaluran rata-rata harian Pertalite di Kudus dari rentang 17 Mei-7 Juni 2022 adalah 224 kiloliter. Sementara itu, rata-rata harian Pertalite di Kudus pada 1 Januari-31 Maret 2022 (sebelum penyesuaian harga Pertamax) adalah 211 kiloliter," ujarnya.
Menurut Brasto, ada peningkatan penyaluran rata-rata harian Pertalite di Kudus di rentang 17 Mei-7 Juni 2022 dibandingkan 1 Januari-31 Maret 2022 sebesar 6,2 persen.
Source | : | TribunJateng.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR