Namun bisa dibilang Suzuki GSX-R150 ketinggalan zaman karena enggak ada update desain dari pertama kali dirilis tahun 2017.
Paling update berupa pilihan warna dan livery baru Suzuki GSX-R150 di tahun 2020.
Urusan dapur pacu, motor baru ini pakai mesin single silinder 147,3 cc 4-klep DOHC berpendingin air.
Mesin tersebut diklaim punya tenaga 18,9 dk di 10.500 rpm dan torsi 14 Nm di 9.000 rpm.
Tenaga dan torsi tersebut ditransfer ke roda belakang lewat transmisi manual 6-percepatan.
Urusan fitur, sok depan masih pakai teleskopik belum upside down zaman now.
Meski begitu, untuk keselamatan rem sudah cakram depan belakang.
Tersemat pelek casting yang dibalut ban 90/80-17 depan dan 130/70-17 belakang.
Baca Juga: Punya Budget Rp 20 Jutaan Bisa Dapat Motor Baru Suzuki Apa? Ini Pilihannya
Source | : | Suzuki.co.id |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR