Bersamaan dengan itu menaikan posisi Mario Aji ke urutan 23.
Pada lap ke 8 Pembalap Mario Aji turun ke posisi 24.
Sedangkan balapan dipimpin oleh Izan Guevara menggeser Ayumu Sasaki yang start dari pole position.
Pada lap ke 14 balapan masih dipimpin Izan Guevara.
Sedangkan Mario Aji berada di posisi 24.
Pada lap ke 18, Dennis Foggia harus terjatuh saat menikung.
Akhirnya balapan pun dimenangkan oleh Ayuma Sasaki setelah pertarungan serunya dengan Izan Guevara di 2 lap terakhir balapan.
3 Pembalap harus terjatuh pada lap 22 melibatkan Jaume Masia, David Munoz, dan John McPhee.
Banyaknya Pembalap yang terjatuh membuat pembalap Indonesia Mario Aji pun finis di posisi 18.
Berikut hasil balapan Moto3 Belanda 2022:
Penulis | : | Aditya Prathama |
Editor | : | Ardhana Adwitiya |
KOMENTAR