Dilengkapi dengan ECU Magneti Marelli 11MP baru dengan throttle ride-by-wire.
Piaggio MP3 530 HPE mendapatkan tiga mode berkendara, yakni Eco, Comfort and Sport.
Ada juga fitur traksi kontrol ASR (Acceleration Slip Regulation).
Throttle lebih responsif dalam mode Sport, lebih halus dan lebih progresif dalam Comfort dan Eco.
Dengan pengurangan tenaga secara bersamaan, traksi kontrol memiliki pengaturan Normal dan Sport.
Urusan pengereman, disemat fitur ABS tiga channel merek Continental sebagai standar MP3 530 HPE Exclusive, dengan rem cakram berdiameter 285 mm pada roda 13 inci.
Sok depat dapat dimiringkan yang dapat dikunci sehingga MP3 dapat berdiri tegak sehingga bikers enggak perlu menurunkan kaki saat berhenti.
Untuk desain, Piaggio MP3 530 HPE hadir dengan cover body depan yang lebih lebar.
Baca Juga: Rame Toyota C-HR Hybrid, Ada Gak Sih Motor Pakai Teknologi Canggih Itu?
Hal itu memberi bikers lebih terlindung dari angin, dan memeluk lampu horizontal baru dengan pencahayaan full LED.
Radiator dipindahkan ke bagian bawah MP3, di antara roda depan dan footboard, sementara asupan udara yang lebih kecil dan lebih sporty terletak di bagian depan cowl.
Ergonomi pengendara diubah, dengan stang dimundurkan dan dinaikkan 10 mm, sementara footrest diturunkan 20 mm, memberikan posisi berkendara yang lebih santai.
Jok benar-benar baru, baik untuk pengendara maupun pembonceng, dengan ruang yang lebih memanjang dan pegangan penumpang yang lebih tinggi dan lebih nyaman.
Di bawah kursi, terdapat ruang penyimpanan MP3 dapat menampung dua helm full-face atau tas komputer, dilengkapi dengan lampu.
Kursi terbuka secara elektrik, baik dari remote control maupun smartphone lewat aplikasi PIAGGIO MIA.
Untuk tahun 2022, Piaggio MP3 400 HPE dirilis dalam pilihan warna Grigio Cloud dan Nero Cosmo.
Kemudian Piaggio MP3 400 HPE Sport tersedia dalam Grigio Titanio, Bianco Luna, Nero Meteora, dan Arancio Sunset Matte.
Terakhir, Piaggio MP3 530 HPE dijual dalam warna Blu Oxygen Matte, Grigio Titanio, Nero Meteora, dan Grigio Cloud Matte.
Source | : | Visordown.com,Paultan.org |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR