Malah sebelum kondisi mulai gelap, Faisal mengatakan tunangannya itu sempat melihat ke area halaman parkir dan melihat adanya orang berjalan keluar dari area rusun.
Korban yang tak menaruh rasa curiga, menganggap sosok pria tersebut adalah tetangga atau penghuni rusun lain yang mungkin sedang bepergian keluar.
Faisal melanjutkan, korban memilih kembali ke lantai atas rusun tempat keluarganya tinggal dan tidak berusaha menelusuri sosok tersebut.
Apalagi, saat itu motor milik korban juga masih terparkir di area semula.
"Ternyata orang yang dilihat calon istri saya, ya ternyata si pelaku yang terekam CCTV itu," katanya, saat dikonfirmasi TribunJatim.com, Selasa (12/7/2022).
Saat akan keluar rusun untuk membeli pulsa sekitar pukul 20.30 WIB, korban langsung berteriak histeris dan menangis.
Baca Juga: Sok Jagoan Bawa Pistol, Maling Motor Honda BeAT di Probolinggo Bonyok Dihajar Warga
Hal ini karena dirinya mendapati motornya tidak lagi terparkir di area parkir rusun semula, padahal kunci kontak motor tersebut sedang ia pegang.
"Waktu itu saya suruh beli pulsa (korban). Sekitar pukul 20.30 WIB motor sudah nggak ada, dia telepon aku nangis, terus lapor ke Polsek Jambangan," ujarnya.
Source | : | TribunJatim |
Penulis | : | Yuka S. |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR