Kombes Budhi Herdi Susianto Pernah Tangkap Penculik Anak Bermodus Diajak Naik Motor

Erwan Hartawan - Kamis, 21 Juli 2022 | 19:15 WIB
Kolase Tribun Palu
Kapolres Jakarta Selatan Komben Pol Budgi Herdi dicopot sebagai buntut kasus polisi tembak polisi

Pelaku kemudian sempat membawa korban yang berinisial K sampai ke Cianjur, Bogor dan akhirnya kembali ke Jakarta, dan ditangkap petugas pada Kamis sore.

Hasil pemeriksaan petugas juga menemukan adanya dugaan pelaku melakukan kekerasan seksual terhadap korban yang diculiknya.

"Karena berdasarkan keterangan anak ini yang disampaikan kepada kami dia sempat dipaksa melakukan satu hal yang tidak baik dan itu harus cepat kita hilangkan jangan sampai itu membekas sampai anak ini dewasa, tentunya akan kita lakukan trauma healing," ujar Budhi.

Baca Juga: Cantiknya AKP Rita Yuliani, Viral Di Tengah Kasus Polisi Tembak Polisi, Pernah Kena Tilang Saat SMA

Berikut profil singkat Kombes Budhi Herdi.

Pemilik nama lengkap Budhi Herdi Susianto itu lahir di Pemalang, 16 Desember 1974 atau saat ini, usianya 47 tahun.

Budhi Herdi adalah lulusan Akpol 1996 dan berpengalaman dalam bidang reserse.

Budhi Herdi menghabiskan masa kecil dengan bersekolah di SDN Randudongkal dan SMPN 1 Randudongkal, Pemalang.

Barulah pada saat SMA, Budhi Herdi bersekolah di SMA Taruna Nusantara Magelang.

Selain di Akpol, Budhi Herdi juga pernah mengikuti pendidikan di Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi (Sespimti) Polri pada 2021 dan menyandang gelar lulusan terbaik.

Diketahui, Budhi Herdi menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Selatan sejak 17 Desember 2021.

Sebelumnya, Budhi Herdi menjadi Analis Kebijakan Madya bidang Pidum Bareskrim Polri.

Baca Juga: Irjen Ferdy Sambo Bongkar Siapa Pencuri Kendaraan yang Dilengkapi Alarm Namun Masih Bisa Dijebol

Posisi lain yang pernah diisi Budhi Herdi adalah Kanit Resintel Polsek Kebayoran Baru (2001), Kasat Reskrim Polres Tegal (2004), Kapolsek Tanjung Priok (2010), dan Kapolres Mojokerto Polda Jatim (2014-2016).

Budhi Herdi juga pernah menjadi penyidik KPK pada 2005 dan Kapolres Metro Jakarta Utara pada 2019-2020.

Source : Tribunnews.com
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular