"Tahun depan, kehadiran Alex Marquez akan membuat lawan yang tangguh semakin bertambah di trek MotoGP, bila berada di tim yang bisa memberikan rasa nyaman seperti keluarga," terangnya.
"Saya yakin kami semua akan melihat kemampuan Alex Marquez yang sesungguhnya (bersama Gresini)," lanjutnya.
Enea Bastianini diprediksi melenggang ke tim pabrikan Ducati Lenovo.
Tapi ia harus berebut dengan Jorge Martin dari Pramac Racing yang berambisi mendapat kursi di pabrikan.
Tak menutup kemungkinan Enea Bastianini akan diletakkan Ducati di tim satelit kesayangan Ducati yakni Pramac Racing.
Meski begitu, CEO Ducati Claudio Domenicali menjamin kontrak Enea Bastianini dan Jorge Martin akan sama yang membedakan hanya seragam.
Jorge Martin tak masalah jika tetap di Pramac Racing tapi hanya untuk satu musim.
Sementara Enea Bastianini nampak santai dan enggan berkomentar mengenai situasinya.
Pengumuman tentang masa depan mereka di MotoGP 2023 akan terjawab di bulan Agustus 2022.
Source | : | Paddock-GP.com |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR