Mesin tersebut menghasilkan tenaga 12 dk/9.500 rpm dan torsi 8,4 Nm/7.500 rpm.
Lalu untuk sistem suplai bahan bakar yang digunakannya adalah injeksi.
Sementara untuk transmisinya menggunakan gearbox 5 percepatan dengan kopling manual.
Nah, beralih kebagian kaki-kaki, motor asal Spanyol ini menggunakan shock breaker up side down pada bagian depanya.
Sedang bagian belakang menggunakan menggunkan sistem mono arm mirip Ducati Diavel.
Motor bergaya cruiser ini menggunkan velg palang dengan balutan ban berukuran 100/90-19 pada bagian depan dan 190/50-17 pada bagian belakang.
Fitur-fiturnya cukup kekinian, pada bagian pengengremannya sudah menggunkan rem cakram pada bagian depan dan belakang yang dilengkapi teknologi CBS.
Baca Juga: Ducati Rilis Sepeda Listrik Lipat, Harga Lebih Mahal Dari Motor Honda Vario 125
Nah, berbicara soal harga, biar bikers enggak penasaran, motor cruiser asal Spanyol ini dijual dengan harga 4.299 Euro setara dengan Rp 64 jutaan jika dikonversikan ke Rupiah.
Source | : | Young Machine,Leonartmotors.com |
Penulis | : | Aditya Prathama |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR