Breaking News Pertamina Naikkan Harga Sejumlah BBM Agustus 2022, Berapa Pertamax dan Pertalite?

Ardhana Adwitiya - Rabu, 3 Agustus 2022 | 12:03 WIB
Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Ilustrasi pom bensin Pertamina. Ada kenaikan harga sejumlah BBM Pertamina Agustus 2022.

"Penyesuaian harga secara berkala ini kembali dilakukan, dimana harga BBM Non subsidi harganya fluktuatif mengikuti perkembangan terkini dari industri minyak dan gas, terutama harga minyak dunia atau ICP," kata Irto dikutip dari Kompas.com, Rabu (3/8/2022).

Walau demikian, Irto memastikan 95 persen dari porsi BBM nasional mencakup Pertamax, Pertalite, dan Solar tidak mengalami perubahan harga.

Sementara itu, penyesuaian harga Pertamax Turbo dan Dex Series dinilai masih kompetitif.

"95 persen dari porsi BBM nasional yakni Pertamax, Pertalite, dan Solar tidak berubah harganya, hanya BBM segmen tertentu saja yakni Pertamax Turbo dan Dex Series yang berubah itupun masih paling kompetitif di kelasnya," ujar Irto.

"Harga ini berlaku mulai 3 Agustus 2022," lanjutnya.

"Ada tiga jenis BBM yang sudah disesuaikan dengan harga keekonomian, sehingga ke depan akan fluktuatif menyesuaikan harga minyak dunia," sambung Irto.

Daftar harga Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite untuk area DKI Jakarta:

- Pertamax Turbo (RON 98) naik dari Rp 16.200 jadi Rp 17.900 per liter

- Pertamina Dex (CN 53) naik dari Rp 16.500 jadi Rp 18.900 per liter

- Dexlite (CN 51) naik dari Rp 15.000 jadi 17.800 per liter

Sementara untuk harga bensin Pertamax masih Rp 12.500 per liter, dan Pertalite dihargai Rp 7.650 per liter.

Untuk daftar harga bensin Pertamina di luar DKI Jakarta, bikers bisa klik LINK INI.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Harga Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite Kembali Naik"

Source : Kompas.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular