R Panji Maulana, Chairman Otobursa Tumplek Blek 2022, mengatakan arti tema tersebut yaitu mengajak industri, UMKM, hingga para pelaku otomotif bangkit setelah dua tahun terimbas Pandemi.
"Pada gelaran Otobursa Tumplek Blek tahun ini, kami menggandeng para pelaku UMKM dan industri otomotif untuk berperan dalam meningkatkan perekonomian bangsa," ujarnya, Selasa (16/8/2022).
"Dan event ini juga diharapkan dapat menjadi ajang promosi untuk lebih memperkenalkan toko, merek, produk dan juga meningkatkan penjualan di akhir tahun ini," sambung Panji.
Nah, bagi yang ingin menyaksikan lompatan GAMON dan pertunjukan lainnya bisa merapat ke Zona Atraksi di Otobursa Tumplek Blek 2022.
Atraksi GAMON di Otobursa Tumplek Blek 2022 akan berlangsung tanggal 3 dan 4 September mulai pukul 14.30 WIB.
Jangan sampai kelewatan ya bro, nanti nyesel loh!
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Harun Rasyid |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR