Siap-Siap Harga Pertalite Naik, Ternyata Tanpa Subsidi Harga Pertalite Rp 17.200 Per Liter

Yuka S. - Sabtu, 27 Agustus 2022 | 07:00 WIB
TribunJateng.com
Foto ilustrasi motor antre di SPBU Pertamina. Isu harga Pertalite naik, ternyata harga keekonomian Pertalite di angka Rp 17.200 per liter!

Menurut Arifin, Pertamax sebagai BBM RON 92 harusnya dijual Rp 19.900 per liter.

Arifin sendiri belum mengungkapkan kapan pihaknya akan mengumumkan kenaikan harga BBM subsidi.

Dok.Otomotif
Ilustrasi isi bensin Pertalite di motor.

Menurutnya, belum ada kebijakan final katanya, karena nanti kebijakan kenaikan Pertalite akan diumumkan langsung presiden.

"Harus hati-hati, banyak pertimbangan yang harus diperhatikan," bebernya.

Sebagai informasi, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengungkapkan negara harus mengeluarkan Rp 698 triliun untuk subsidi BBM.

Menurutnya, angka itu membengkak dari sebelumnya Rp502 triliun.

“Nambah lagi bisa mencapai Rp 698 triliun," ungkap Sri Mulyani.

Baca Juga: Sri Mulyani Kasih Bocoran Nasib Harga Pertalite Setelah Diisukan Naik Jadi Rp 10 Ribu Per Liter

Wakil Presiden, Ma’aruf Amin, mengatakan kenaikan harga BBM ini tidak bisa dihindari.

Pihaknya kata dia, mengkhawatirkan gejolak harga minyak dunia terhadap besaran subsidi BBM di APBN.

Diketahui, pemerintah saat ini harus merogoh APBN lebih dari Rp 500 triliun hanya untuk mensubsidi bensin dan Pertalite.

“Kalau ada kenaikan harga minyak dunia lagi bisa berdampak (kepada APBN)," ujarnya usai menghadiri hadiri Haul Ulama Indonesia ke-23 tahun Almarhum Habib Umar Bin Hood Alatas di Depok, Jawa Barat, Sabtu, 20 Agustus 2022

Artikel ini telah tayang di Tribungorontalo.com dengan judul "Wacana Kenaikan Dirapatkan, Harga Keekonomian Pertalite di Angka Rp 17.200"

Source : TribunGorontalo.com
Penulis : Yuka S.
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular