Mesin tersebut menghasilkan tenaga 10 dk di 7.600 rpm dan torsi puncak 10,2 Nm di 6.000 rpm.
Untuk kaki-kaki, disematkan pelek belang depan 11 inci belakang 10 inci, yang dibalut ban tubeless ukuran 110/70-11 depan dan 120/70-10 belakang.
Sayangnya untuk pengereman belum pakai teknologi ABS (Anti-lock Braking System).
Soal fitur, tersemat panel instrumen semi-digital yang memadukan jarum analog untuk spidometer, dan layar LCD untuk informasi fuelmeter serta odometer.
Ditambah ada slot USB untuk charging smartphone di dalam glove box, dan lampu utama LED dengan DRL di area lampu sein.
Yang keren, terdapat fitur keamanan berupa kunci yang dilengkapi Anti-Theft Immobilizer, jadi enggak usah takut motor bakal diambil maling.
Vespa LX 125 i-get menyandang predikat harga Vespa 2022 termurah karena dibanderol Rp 40.500.000 untuk On the Road Jakarta.
Baca Juga: Harga Vespa 2022 Termurah Banyak Diincar Anak Muda, Punya FItur Kekinian
2. Vespa S 125 i-get
Sebenarnya Vespa LX 125 i-get dan Vespa S 125 i-get punya spesifikasi dan fitur yang sama.
Source | : | Motorplus-online.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR