"Remy adalah pembalap muda yang menarik, dengan karier bagus di kejuaran Grand Prix," buka Andrea.
"Kami jelas senang memiliki pembalap yang tidak hanya menunjukkan perkembangan hebat, tetapi juga memiliki pengalaman di level teratas balap motor," sambungnya.
"Kami percaya bahwa dia sangat cocok untuk program WorldSBK Yamaha dan ingin melihat apa yang bisa dia lakukan di salah satu mesin Yamaha R1 WorldSBK kami," lanjutnya.
"Kami juga ingin berterima kasih kepada Garrett Gerloff atas komitmennya kepada Yamaha selama tiga musim terakhir ini dan kami berharap yang terbaik untuknya di masa depan," pungkas Andrea Dosoli.
Sebelum Remy Gardener, lebih dulu Iker Lecuona yang hengkang dari Tech3 KTM ke kejuaraan WSBK.
Kini Iker Lecuona lebih gaspol bersama Team HRC, menempati peringkat 9 di klasemen sementara WSBK 2022 dengan raihan 140 poin.
Semoga Remy Gardner bisa gaspol lagi di kejuaraan WSBK 2023 mendatang.
Source | : | worldsbk.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR