Pertamina Gerah Pertalite Sebelum dan Sesudah Naik Harga Dicap Beda Warna dan Dikatakan Lebih Boros

Aong - Minggu, 25 September 2022 | 07:58 WIB
Facebook/Sam Makarna
Warna Pertalite yang diributkan

Facebook
Unggahan pengguna Facebok yang berisi narasi beda warna Pertalite lama dan baru

“Perbandingan #Pertalite Yg Lama Dgn Yg Baru. Pastas #Boros Bangeettz,” tulis pengguna Facebook tersebut, Sabtu (24/9/2022).

Postingan tersebut telah mendapatkan ribuan reaksi, dan ratusan komentar bahkan 80 lebih dibagikan.

Mengenai hal tersebut, Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengatakan warna cairan bukanlah parameter pemakaian Pertalite, terkait dengan boros atau tidaknya penggunaan Pertalite.

Warna bukanlah tolak ukur,” kata Irto saat dikonfirmasi Kompas.com, Sabtu.

Irto memastikan bahwa produk BBM yang disalurkan dan dipasarkan ke masyarakat sudah melalui quality control yang sesuai dengan prosedur dan spesifikasi yang ditetapkan.

“BBM yang disalurkan sudah melalui quality control dan sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan Pemerintah," tegasnya.

Baca Juga: Netizen Ngeluh Pakai Pertalite Jadi Boros Setelah Harga Naik, Pertamina Sebut Kualitasnya Tetap

Pertalite lebih boros setelah naik harga?

Pertalite yang disebut lebih boros setelah naik harga sedang panas dibahas.

Netizen di media sosial mengeluhkan bahwa tangki bahan bakar kendaraan mereka lebih cepat habis alias boros.

Netizen di berbagai media sosial menyatakan, sejak harganya naik mereka harus membeli lebih banyak Pertalite untuk menempuh jarak yang sama.

Hal itu juga sudah ditanggapi pihak Pertamina melalui Irto. Irto menegaskan bahwa kualitas Pertalite yang dipasarkan melalui lembaga penyalur resmi sudah sesuai dengan Keputusan Dirjen Migas Nomor 0486.K/10/DJM.S/2017 tentang Standar dan Mutu (Spesifikasi) Bahan Bakar Minyak Jenis Bensin 90 Yang Dipasarkan di Dalam Negeri.

“Batasan dalam spesifikasi Dirjen Migas yang menunjukkan tingkat penguapan pada suhu kamar di antaranya adalah parameter Reid Vapour Pressure (RVP),” kata Irto dalam keterangan tertulis, Kamis (22/9/2022).

Baca Juga: Uji Coba Pembatasan 120 Liter, Pertamina Pastikan Tak Ada Lagi Pembelian Pertalite Lebihi Batas

“Saat ini hasil uji RVP dari Pertalite yang disalurkan dari Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Pertamina masih dalam batasan yang diizinkan, yaitu dalam rentang 45-69 kPa (Kilopascal),” sambungnya.

Irto juga menegaskan bahwa pihaknya terus melakukan pengawasan kualitas BBM secara ketat.

Lebih lanjut, Irto mengimbau agar masyarakat membeli BBM di lembaga penyalur resmi, seperti SPBU dan Pertashop.

Artikel ini telah tayang di Kompas.tv dengan judul: Viral! Netizen Unggah Foto Perbandingan Warna Pertalite Lama dan Baru, Begini Penjelasan Pertamina.

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular