- Merencanakan, melakukan, dan mengawasi kegiatan marketing serta distribusi parts ke seluruh jaringan AHM agar mampu memenuhi kebutuhan parts sesuai forecast yang sudah ditetapkan.
- Monitoring dan memberikan evaluasi kinerja jaringan AHM dalam hal stock, sales, dan aktivitas marketing serta memberikan support jika dibutuhkan guna memastikan target penjualan
- Mengikuti tren perkembangan dan aktivitas dari kompetitor dan market dari segi kualitas, kuantitas, dan waktu pemenuhan
- Menganalisa harga dan produk sesuai dengan segmen pasar yang dibutuhkan sebagai bahan untuk merumuskan harga jual dan profit margin standar bagi pengguna part
Kualifikasi yang dibutuhkan untuk posisi Parts Logistic Analyst tersebut diantaranya adalah sebagai berikut:
-Telah lulus/semester akhir S1Teknik Industri, Sistem Informasi, Manajemen Bisnis, Manajemen Marketing
Baca Juga: Buruan Serbu PT Astra Otoparts Buka Lowongan Kerja, Lulusan SMA Bisa Masuk
-IPK min 3,00
-Usia maksimal 27 tahun
-Memiliki communication skill yang baik
-Memiliki good business sense
-Detail terhadap angka
Pihak manajemen mengingatkan para calon pelamar bahwa proses rekrutmen PT Astra Honda Motor tidak memungut biaya apa pun.
Rekrutmen PT Astra Honda Motor juga tidak pernah bekerja sama dengan pihak travel atau agensi mana pun.
Pemberitahuan mengenai info lowongan kerja dan panggilan proses seleksi hanya diumumkan melalui email resmi dan website rekrutmen resmi dari PT Astra Honda Motor, serta akun resmi Instagram di @ahm_career.
Jika para pelamar menemukan isu penipuan terkait panggilan kerja palsu, diharapkan melaporkan ke email recruitment@astra-honda.com.
Bagi Anda yang berminat dan memenuhi kualifikasi, pendaftaran lowongan kerja AHM hanya bisa dilakukan secara online melalui laman https://recruitment.astra-honda.com/vacancies.htm
Informasi lebih jauh mengenai lowongan kerja di PT Astra Honda Motor (AHM) bisa diakses di https://recruitment.astra-honda.com/vacancies.htm.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR