Pemotor Sebut-sebut Revvo 90 Lebih Irit Tarikan Enak, Meskipun Lebih Mahal Dari Pertalite

Wisnu Andebar,Albi Arangga - Senin, 31 Oktober 2022 | 08:00 WIB
Pasca resmi dijual, Revvo 90 menarik perhatian para pemotor.

Adapun salah satu pengendara bernama Yasyfa asal Cilodong, Depok menyebutkan kalau dirinya merasa tidak masalah mengisi Revvo 90 meskipun harganya lebih mahal ketimbang Pertalite.

Ia mengaku sudah beralih membeli BBM di SPBU Vivo sejak Pertalite dan Pertamax mengalami kenaikan harga.

"Kalau saya sih enggak apa-apa harga lebih mahal dikit, yang penting antreannya masih masuk akal, apalagi pas jam pulang kerja seperti ini," papar pria pengguna Kawasaki KLX 150 tersebut.

Sekadar informasi, Revvo 90 dibanderol Rp 12.600 per liter, yang artinya lebih mahal Rp 2.600 dibandingkan Pertalite milik Pertamina seharga Rp 10.000 per liter.

Sementara itu Eko, mahasiswa yang tinggal di wilayah Cibubur memaparkan jika penggunaan BBM Vivo bikin tarikan motornya terasa lebih enteng.

"Sebelumnya saya sudah pakai Revvo 89 kemudian sekarang ganti Revvo 90, tarikan motor lebih enak dan terasanya juga lebih irit," imbuh Eko yang setiap harinya bolak-balik kampus naik Honda Vario 125.

Baca Juga: Ada Pertalite dan BBM RON 90 Lain Tapi Shell Enggak Ikutan Jual, Ternyata Ini Alasannya

Source : GridOto.com
Penulis : Wisnu Andebar
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular