Kini Francesco Bagnaia unggul 23 poin dari Fabio Quartararo.
Francesco Bagnaia merebut gelar juara dunia asalkan dia finis P14 atau lebih baik, atau Fabio Quatararo enggak menang MotoGP Valencia 2022.
Sementara Fabio Quartararo bisa mempertahankan gelar jika dia juara MotoGP Valencia 2022, sedangkan Francesco Bagnaia finis P15 atau lebih buruk.
Pada MotoGP Valencia 2022 Fabio Quartararo akan memulai balap dari grid 4, sementara Francesco Bagnaia grid 8.
Pole position MotoGP Valencia 2022 ditempati Jorge Martin.
Disusul Marc Marquez di grid dua dan Jack Miller grid tiga.
Untuk tahu siapa juara dunia MotoGP 2022, jangan sampai kelewat MotoGP Valencia 2022 malam ini.
Berikut jadwal MotoGP Valencia 2022:
15:00-15:10 WIB - Warm Up Moto3
15:20-15:30 WIB - Warm Up Moto2
15:40-16:00 WIB - Warm Up MotoGP
17:00 WIB - Race Moto3
18:20 WIB - Race Moto2
20:00 WIB - Race MotoGP
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR