Menanggapi hal itu, Menteri BUMN Erick Thohir menyatakan kegembiraannya atas kesuksesan penyelenggaraan WSBK 2022 di Sirkuit Mandalika.
Rekor jumlah penonton yang tercipta merupakan pembuktian banyak hal positif atas Sirkuit Mandalika, BUMN yang terlibat di dalamnya, serta Indonesia.
"Tingginya jumlah penonton menunjukkan antusiasme publik terhadap gelaran dunia ini, juga kepercayaan terhadap keamanan Sirkuit Mandalika, serta kenyamanan sarana dan prasarana di sekitar Sirkuit Mandalika."
"Semua hal positif itu telah memberikan angin segar pada nama baik Indonesia sebagai tuan rumah WSBK. Tidak ada keraguan atas kemampuan Indonesia untuk menjadi tuan rumah perhelatan yang mendunia. Semuanya aman, nyaman, dan sukses," kata Erick dikutip dari itdc.co.id.
Suksesnya pelaksanaan kejuaraan dunia setinggi WSBK merupakan hasil kolaborasi banyak pihak, termasuk BUMN yang turut terlibat.
Selain itu, para pembalap yang ikut dalam kejuaraan WSBK, WSPP, dan IATC dapat menjadi duta Indonesia di mata dunia, termasuk mempromosikan kekayaan budaya dan potensi pariwisata Indonesia.
"Mereka akan menyebarkan kabar baik dan indah tentang Indonesia di luar negeri," tukasnya.
Sebagai informasi, WSBK 2022 selanjutnya bakal diselenggarakan tanggal 18-20 November 2022 di Sirkuit Phillip Island, Australia.
Source | : | ITDC.co.id |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR