Biaya tambahan pun juga berlaku jika brother beli Yamaha Fazzio tipe Lux secara tunai.
"Kalau yang Lux nambahnya Rp 2.500.000, udah gitu inden. Kita juga enggak bisa memastikan kapan unitnya ready," terang tenaga penjual itu.
Menanggapi hal itu, Asst GM Marketing & Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Antonius Widiantoro angkat bicara.
"Tidak ada. Harga kredit dan cash sama saja," jelas Anton, Selasa (15/11/2022).
Ia mengatakan, pembeli Yamaha Fazzio bisa melaporkan jika mendapat perlakuan tersebut.
"Silahkan dilaporkan langsung ke contact center Yamaha, disertai bukti-bukti terkait agar dapat di follow up," terangnya.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR