Ramai Wacana Subsidi Motor Listrik Rp 6,5 Juta, Anggota DPR Mulyanto Bilang Begini

Galih Setiadi - Jumat, 2 Desember 2022 | 12:50 WIB
GridOto.com/Farhan
Foto ilustrasi E-Draco. Wacana subsidi motor listrik Rp 6,5 juta jadi sorotan, anggota DPR Mulyanto bilang begini

Anggota Komisi VII DPR RI Mulyanto mengatakan, program tersebut terlalu mengada-ngada.

Pemberina subsidi motor listrik, menurutnya, hanya akan menguntungkan pihak pengusaha, sementara masyarakat kecil tidak mendapat keuntungan apa-apa.

"Daripada mensubsidi pembelian motor dan mobil listrik lebih baik Pemerintah fokus membangun ekosistem green energy. Termasuk mensubsidi penyediaan sarana dan prasarana umum berbasis green energy," ujarnya mengtip KompasTV.

"Agar masyakat luas dapat menikmati fasilitas tersebut secara bersama-sama. Kalau subsidi pembelian motor dan mobil listrik hanya orang mampu yang bisa menikmati," ujarnya.

Ia menyampaikan, wacana subsidi tersebut tidak relevan dengan tujuan utama pemasyarakatan penggunaan green energy.

Pemberian subsidi pembelian motor dan mobil listrik pada saat infrastrukturnya belum siap justru akan menimbulkan masalah di kemudian hari.

"Sekurang-kurangnya akan menimbulkan kecemburuan sosial di masyarakat. Pemerintah bukannya mensubsidi masyarakat kecil malah mensubsidi kalangan mampu dan pengusaha. Ini kan ironis," ujar Mulyanto.


Artikel ini telah tayang di KompasTV berjudul "Anggota DPR: Wacana Subsidi Motor Listrik Hanya Menguntungkan Pengusaha"

Source : KompasTV
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular