Motor listrik Volta 401 memakai baterai 60v23 ah SGB lifepo4.
Tidak hanya baterai, Volta 401 didukung dengan motor atau dinamo berkekuatan 1.500 watt.
Jarak tempuh motor listrik Volta 401 sampai dengan 60 km, dengan top speed sampai 60 km/jam.
Enggak ketinggalan dengan pesaingnya, beberapa fitur kekinian hadir di motor listrik Volta 401.
Mulai dari LCD Digital Speedometer, LED Lamp, Remote Alarm, Keyless Ignition System, Double Battery Slot, USB Charging Port, Safety Break Button, Three Speed Function, Reverse Function.
Dikutip dari website resmi Volta Indonesia, harga motor listrik Volta 401 berada di angka 15.750.000.
Adapun harga tersebut On The Road (OTR), alias sudah termasuk STNK dan BPKB untuk area Jakarta.
Source | : | Voltaindonesia.com |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR