Libur Nataru 2022 Semakin Dekat, Polisi Cek Persiapan Jalur Merak-Bakauheni

Didit Abdillah - Kamis, 8 Desember 2022 | 12:25 WIB
Kompas.com
Apel pagi kepolisian jelang persiapan jalur laut Merak-Bakauheni dalam membuka jalur laut menjelang Libur Nataru.

“Saya mengingatkan bahwa natal dan tahun baru juga jatuh pada hari Minggu. Hari Senin sudah mulai sekolah, mulai kerja, jadi tolong pertimbangkan perlukah melakukan perjalanan atau cukup di kota masing-masing melakukan ibadah Natal dan tahun,” tambahnya.

Sebelumnya, Korlantas Polri beserta rombongan melakuakan pengecekan di Rest Area KM 68 Serang.

Pihaknya juga telah melakukan peninjauan kesiapan pos Operasi Lilin 2022 jelang Libur Nataru di Pos Lantas Cikopo di Jawa Barat, Pos Terpadu Gerbang Tol Kalikangkung Semarang di Jawa Tengah.

Pos Polisi Karanglo Malang di Jawa Timur pada 28-29 November 2022 dan Pos Gadog di Jawa Barat pada 5 Desember 2022.

Bagi bikers yang melakukan turing antar pulau di masa libur Nataru juga harus lebih berhati-hati, jaga kondisi fisik dan keamanan barang bawaan. 

Jangan memaksakan melanjutkan perjalanan jika sudah malam hari dan kondisi badan sudah lelah. 

Keluarga menunggu di rumah, jadi perhatian kemanan dan keselamatan yaa. Selamat berlibur. 

Baca Juga: BBM Pertalite dan Solar Langka Pertamina Ungkap Kuota Habis Terjadi di Bali Daerah Lain Gimana Nasibnya

 

Source : NTMC Korlantas Polri
Penulis : Didit Abdillah
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular