Jelang Nataru 2022, Bengkel Motor di Gresik Dilarang Layani Pasang Knalpot Brong

Yuka S. - Selasa, 13 Desember 2022 | 07:40 WIB
DOK. POLSEK MANYAR
Bengkel motor di Gresik dilarang polisi untuk layani pasang knalpot brong jelang Nataru 2022.

Pihaknya tidak hanya menyisir bengkel motor, sosialisasi ini juga menyasar komunitas motor juga anggotanya.

Imbauan diberikan ke mereka agar tidak melakukan konvoi motor, khsuusnya menggunakan knalpot brong.

Tribun Jateng/Rival Al Manaf
Ilustrasi knalpot brong.

Windu menambahkan, suara knalpot brong mengganggu telinga dan juga rawan menimbulkan gesekan antar kelompok pemuda.

"Bisa saja saat melintas sambil menggeber gas suara bisingnya sehingga memicu emosi pengendara yang lain," ucapnya.

Seorang mekanik bengkel motor di daerah Tenger, Desa Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Ajis turut memberikan komentarnya.

Ia mengaku para pemilik motor yang datang ke bengkelnya rata-rata hanya servis rutin dan variasi.

Baca Juga: Jelang Libur Nataru 2022, Pertamina Pastikan Stok BBM Aman, Bikers Bisa Tenang

Hingga sekarang, tidak ada yang meminta memasang knalpot brong demi merayakan malam natal dan tahun baru.

"Sejauh ini belum ada yang memasang knalpot brong, kalau ada kami tolak. Kami mendukung upaya pihak Kepolisian tersebut demi kenyamanan dan keamanan bersama," ujar Ajis.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul "Bengkel Motor di Gresik Dilarang Ladeni Pemasangan Knalpot Brong Jelang Natal 2022 & Tahun Baru 2023"

Source : Tribungresik.com
Penulis : Yuka S.
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular