Sebelumnya mantan pembalap MotoGP, Andrea Dovizioso jatuh saat latihan motocross hingga mengalami keretakan dan membuat posisi telapak tangannya jadi bergeser.
Uniknya, Andrea Dovizioso menyebut insidennya ini sebagai salah satu tren di kancah motocross.
"Ada tren baru dari sesama crosser, yaitu menunjukkan foto saat mereka mengalami patah tulang, dan saya tidak ingin ketinggalan tren tersebut," tulis Dovizioso dikutip dari postingan Instagram @andreadovizioso.
"Saya mengalami keretakan, beruntung tidak ada kerusakan permanen dan langsuang menjalani operasi untuk menjalani masa penyembuhan," lanjutnya.
Motocross memang menjadi olahraga motor favorit para pembalap MotoGP, baik yang sudah pensiun maupun masih aktif balapan.
Latihan motocross dapat melatih kekuatan tangan, serta kontrol stang yang baik saat terjadi counter steering. Hanya saja risikonya juga tinggi.
Selain Andrea Dovizioso dan Fabio Quartararo, pembalap MotoGP yang pernah mengalami cedera saat motocross adalah Valentino Rossi, Marc Marquez, Jorge Lorenzo dan banyak lagi.
Buat para fanatikan Fabio Quartararo, doakan semoga pembalap berjulukan El Diablo itu cepat pulih ya.
Source | : | Twitter/FabioQ20 |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR