Disebutkan oleh Boy, jajarannya terus bekerja memastikan suasana kondusif jelang Natal dan Tahun Baru.
Salah satu metode yang digunakan tak lain Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan dengan sandi Operasi Jayastamba Jilid II pada 12-21 Desember 2022.
“Situasi menjelang Natal dan Tahun Baru harus disikapi dengan kinerja ekstra demi menjaga suasana tetap kondusif. Itulah yang ingin kami capai lewat Ops Jayastamba Jilid II ini,” ucap Boy.
Boy menambahkan selain melibatkan Satlantas, dalam merazia polres Nganjuk juga Satreskrim. Satlantas Polres Nganjuk juga juga melibatkan Satreskrim menyita total 265,15 liter minuman keras.
“Selain itu, petugas juga melakukan pemeriksaan urin untuk mendeteksi penyalahgunaan narkoba kendati sejauh ini belum ditemukan pengunjung yang positif sebagai pengguna. 265 liter miras juga kita amankan,” tandasnya.
“Lewat upaya ini, Polres Nganjuk ingin hadir dan menyampaikan kepada masyarakat bahwa tidak ada alasan bagi mereka untuk merasa tidak aman dalam melaksanakan aktivitas."
"Tentu saja kami juga menantikan partisipasi aktif dari masyarakat untuk turut menyampaikan informasi atau laporan melalui layanan Wayahe Lapor Kapolres di nomor WhatsApp Kapolres Nganjuk,” tandasnya.
Source | : | ntmcpolri.info |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR