Efek Per CVT Motor Matic Honda PCX 160 Dibiarkan Lemah, Cepat Cek Jangan Anggap Sepele

Galih Setiadi - Rabu, 4 Januari 2023 | 18:30 WIB
Kolase MOTOR Plus-online.com/Honda Cengkareng Motor
Foto ilustrasi potongan CVT dan per CVT. Ini efek per CVT motor matic Honda PCX 160 dibiarkan lemah padahal sudah waktunya ganti.

"Biasanya per CVT itu dicek bersamaan servis CVT. Apakah sudah ada tanda-tanda melemah atau masih bagus, biasanya terasa dari tarikannya," kata Service Advisor Bengkel AHASS Serimpi Makmur Sejati, Yudi, Selasa (3/1/2023).

Soal penggantian per CVT motor matic Honda BeAT, Yudi menjelaskan bisa saja periodenya berbeda dengan pemakai yang lain.

"Untuk pengecekan (per CVT) bisa dilakukan saat servis CVT, itu di 12 ribu kilometer atau 1 tahun. Kalau penggantian per CVT antara 24.000 sampai 35.000 kilometer atau 2-3 tahun, tapi lagi-lagi tergantung kondisinya," terangnya.

"Semua jenis matic rata-rata waktu yang direkomendasikan (pengecekan dan penggantian) segitu, PCX, BeAT, Vario, atau yang lainnya. Saat CVT dibongkar dan per sudah melemah, perlu diganti," ujar dia.

Kalau sudah ada indikasi per CVT lemah, hal yang dikhawatirkan yaitu berembet ke komponen CVT lain.

"Kalau efeknya (per CVT lemah) itu bisa bikin kampas ganda terbuka sebelum waktunya dan bekerja terus-menerus, sekalipun dalam rpm rendah. Dengan terbukanya kampas ganda, mangkok kopling jadi cepat gosong. Makanya jangan dianggap sepele walaupun umur pemakaiannya lumayan lama," imbaunya.

Tunggu apalagi, segera cek dan jangan biarkan per CVT kalau sudah lemah ya, bro.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular