"Korban diketahui memang terbiasa pulang rumah pukul 20.00 dari tempat kerjanya di Purwodadi," jelas Ketut.
Jasad korban kemudian dievakuasi ke rumah duka untuk dimakamkan.
Dari hasil pemeriksaan medis yang digelar tim inafis Polres Grobogan dan Puskesmas Brati tidak ditemukan adanya unsur penganiayaan.
Pengendara itu diduga terbawa arus banjir gunung saat melintas di jalan hingga berujung tenggelam di sungai.
"Kondisi jalan licin, penerangan juga kurang. Korban terbawa arus jatuh ke sungai," pungkas Ketut.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pulang Kerja, Pengendara Motor CBR di Grobogan Tewas Terseret Banjir Bandang"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR