“Ribuan peserta telah mendaftar untuk mengikuti ajang Street Race kemayoran. Terkumpul 1.039 pendaftar dari maksimal 1.800 pendaftar,” ucap Latif.
Bahkan kali ini peserta tak hanya datang dari pulau Jawa saja.
Lebih rinci lagi, peserta terdiri dari seluruh Indonesia diantaranya Banten 57 peserta, DKI Jakarta 817 peserta, Jawa Tengah 16 peserta, Jawa Timur 7 peserta, Jawa Barat 221 peserta, Sumatera Selatan 4 peserta, Sumatera Barat 3 peserta.
Selanjutnya Nusa Tenggara Timur (NTT) 3 peserta dan Kalimantan Barat 9 peserta.
Ajang Street Race Kemayoran 2023 ini juga bisa menjadi wadah bagi para pembalap yang ingin menyalurkan hobi balap secara resmi dan aman.
Terdapat sejumlah syarat keselamatan yang wajib diikuti oleh peserta Street Race Kemayoran 2023 yakni wajib mengenakan helm full face, mengenakan minimal jaket dan celana panjang berbahan jeans tebal atau baju overall balap serta menggunakan sarung tangan dan sepatu.
Baca Juga: 3 Hal Penyebab Kepala Piston Berkerak, Banyak Bikers Yang Enggak Sadar
Peserta Street Race Kemayoran 2023 juga wajib memastikan rem berfungsi dengan baik. Sedangkan bagi peserta Street Race Kemayoran 2023 yang masih di bawah umur wajib melampirkan surat pernyataan orang tua dan wajib dibawa saat daftar ulang.
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR