Menurut Tri, korban baru menyadari pencurian yang menimpa mereka setelah sepeda motornya lenyap.
"Mungkin saat korban tak memperhatikan ke arah sepeda motornya, pelaku yang diam-diam mengawasi mereka itu langsung beraksi. Sebab, korban baru tahu setelah sepeda motornya tak ada," papar Tri.
Untuk menghindari kejadian serupa, Tri mengimbau kepada para orangtua agar lebih mengawasi anak-anak mereka agar tidak lalai.
"Makanya, buat orangtua agar mengingatkan bahkan mengawasi anak-anak selama musim permainan ini," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Asyik Bermain Lato-lato, Kakak-adik di Blitar Tak Sadar Motornya Hilang Dicuri"
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR