Baca Juga: Motor Modifikasi Honda Vario 160, Lampu Depan Proyektor, Pengereman Juara!
Sebagai tambahan, terpasang pula spion model bar end di ujung kedua setang.
Pindah ke kaki-kaki, bagian garpu suspensi depan diberi cover Tupaknam yang tampak seperti upside down.
Kedua peleknya pun telah direpaint warna ungu lembayung glossy yang lumayan bikin kaki-kaki terlihat kontras.
Pengereman di roda depan diupgrade pakai kaliper rem Brembo Billet 2P yang menjepit cakram floating Seven Speed 260mm.
Kaliper rem tersebut 'dipangku' oleh breket kaliper Kamui CNC dan baut-baut titanium Probolt.
Pindah ke belakang, sebuah sokbreker Ohlins HO831 terpasang manis menggantikan sokbreker bawaan.
Pada bagian selang pipa oli mesin pun juga memakai part dari Morin beserta kenop berwarna-warni khas modifikasi Thailook.
Terakhir, untuk exhaust system menggunakan muffler Vamos dengan aksen carbon di ujung dan header stainless steel.
Baca Juga: Modifikasi Motor Honda Vario 160, Operasi Plastik Jadi Tambah Berotot
Gimana menurut brother modifikasi motor Honda Vario 160 ini?
Cocok enggak nih jadi referensi modifikasi Honda Vario 160 milik kalian?
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR