Pelat Nomor Dewa Resmi Dihapus, Sering Sok Jagoan dan Minta Diistimewakan

Ahmad Ridho - Sabtu, 28 Januari 2023 | 13:59 WIB
Wartakotalive.com/Istimewa
Ilustrasi, pengguna pelat nomor RF sering arogan dan disalahgunakan, polisi akhirnya resmi menghapus pelat nomor RF.

MOTOR Plus-online.com - Kena batunya karena sering arogan di jalan, pelat nomor RF akhirnya dihapus polisi.

Tidak sekali kasus kendaraan bernomor polisi (nopol) akhiran RF berbuat ulah dan sok jagoan di jalan.

Menyerobot jalan, arogan sampai minta diistimewakan yang berujung masalah.

Karena sering jadi sorotan, polisi akhirnya bertindak tegas dengan menghapus pelat nomor RF yang biasa disebut pelat nomor dewa.

Pelat nomor RF atau pelat nomor dewa sering dianggap tidak tersentuh hukum walaupun sering arogan di jalan.

Akhirnya Korlantas Polri secara resmi mengumumkan penerbitan pelat nomor RF baik yang baru maupun perpanjangan akan dihentikan mulai 10 Oktober 2023.

Pengguna pelat nomor akhiran RF dinilai sudah sering disalahgunakan.

Bahkan pelat nomor RF juga bisa dipakai oleh masyarakat sipil bukan hanya aparat.

kepastian penghapusan pelat nomor berakhiran RF dikatakan Dirregident Korlantas Polri Brigjen Polisi Drs Yusri Yunus.

Baca Juga: Ini Kode Pelat Nomor Selain RF yang Bakal Disuntik Mati, Masih Dipakai Berarti Palsu

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular