Motor baru ini dibekali mesin single silinder 411 cc SOHC berpendingin udara.
Mesin tersebut menghasilkan tenaga 24,3 dk pada 6.500 rpm dan torsi puncak 32 Nm paad 4.250 rpm.
Tenaga dan torsi ditransfer ke roda belakang lewat transmisi manual 5-percepatan.
Soal dimensi, Royal Enfield Scram 411 punya panjang x lebar x tinggi = 2.160 x 840 x 1.165 mm.
Sementara untuk panjang wheelbase 1.455 mm, jarak ground clearance 200 mm, dan tinggi jok 795 mm.
Ditambah berat kosong 185 kg, serta kapasitas tangki bensin 15 liter.
Untuk sistem peredaman, tersemat sok depan teleskopik 41 mm dengan panjang travel 190 mm, dan monosok belakang model link.
Baca Juga: IIMS 2023 Sebentar Lagi, Motor Listrik Gesits Terbaru Akan Rilis? Ini Bocoran Tampangnya
Motor adventure-scrambler ini dilengkapi pelek belang, 19 inci depan dan 17 inci belakang.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR