Untuk peredamannya, memakai sokbreker teleskopik dan model ganda di bagian depan dan belakangnya.
Selisih 0,5 liter lebih kecil dari Yamaha XMAX, kapasitas tangki bensin Elegan 250 EX sebesar 12,5 liter.
Beberapa fitur canggih hadir di motor matic baru dengan bobot 195 kg itu.
Seperti Yamaha XMAX, Modenas Elegan 250 EX terbaru ini juga memiliki sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS) dual channel.
Dari sektor penerangan, lampu depan motor baru tersebut sudah memakai projector dengan Day Running Light (DRL).
Panel instrumennya memadukan analog dan digital, yang menyajikan indikator kecepatan, putaran mesin, dan lainnya.
Bikers tidak perlu khawatir kehabisan daya pada baterai ponsel, terdapat USB Charging Port pada motor ini.
Tersedia dua pilihan warna pada motor bongsor yang satu ini, yaitu abu-abu dan biru.
Baca Juga: Yamaha XMAX 2023 Dibongkar Banyak Bedanya, Dari Lampu Sampai Bagasi
Dikutip dari Paultan.org, harga Modenas Elegan 250 EX 2023 16.997 Ringgit Malaysia.
Kalau dihitung-hitung memakai Rupiah, banderol atau harga motor baru tersebut sekitar Rp 59,6 jutaan.
Lebih murah dari Yamaha XMAX yang juga dijual di Malaysia dengan harga Rp 78 jutaan.
Namun perlu brother ketahui, Yamaha XMAX di Malaysia belum model terbaru seperti di Indonesia saat ini.
Dengan generasi terbaru, Yamaha XMAX di Indonesia dibanderol Rp 66 juta On The Road (OTR) Jakarta.
Andai Modenas Elegan 250 EX 2023 dijual di Indonesia, brother tertarik untuk membelinya?
Source | : | Modenas.my,Paultan.org |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR