MOTOR Plus-Online.com - Honda menemukan solusi brilian yang membuat Marc Marquez senang sebelum bertarung di MotoGP musim 2023.
Hasil buruk yang diraih pembalap berjuluk The Ant atau Si Semut selama tes pramusim MotoGP 2023 Sepang pekan kemarin sempat membuatnya putus asa.
Bahkan Marquez sudah pesimis tidak akan berbicara banyak di MotoGP musim ini.
Hal ini tak lain dan tak bukan lantaran motor MotoGP RC213V yang jadi biang keroknya.
Selama Tes Sepang, Honda membawa empat motor RC213V prototipe untuk diujicobakan Marc Marquez.
Namun keempat motor tersebut ternyata tidak memiliki perbedaan yang signifikan.
Pembalap Repsol Honda Team itu sudah membuang satu dari empat motor yang ditesnya.
Para fans menganggap hal tersebut bisa membuat hubungan Marquez dengan Honda bakal berangsur buruk.
Terlebih Marc Marquez sangat bergantung banyak pada pabrikan berlogo Sayap Tunggal itu.
Skuat asal Jepang itu pun langsung bergegas dengan mendatangkan Manajer Teknis baru yakni Ken Kawauchi.
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR