Terlihat pula dalam video beberapa penumpang lain memakai perban di kepala.
Sementara sosok yang sedang tidur pakai selimut merah diduga Irjen Rusdi Hartono.
Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto, turut menanggapi informasi bahwa Irjen Rusdi Hartono mengalami patah tulang imbas insiden tersebut.
Mulia pun mengaku juga mendapat informasi tersebut dari Dirreskrimum Polda Jambi, Kombes Pol Andri Ananta, yang juga menjadi penumpang dalam helikopter tersebut.
Meski begitu, Mulia akan mencari informasi lebih lanjut kepada tim medis yang menangani.
"Informasi dari Dirreskrimum, seperti itu, tetapi patah atau tidaknya kita tunggu dari tim medis yang berada di titik koordinat," tuturnya dikutip dari Tribun Jambi.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tim SAR Berhasil Turun, Kapolda Jambi Diberikan Penanganan Medis
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR