Setelah beberapa jam mencari ke sekitaran alun-alun Purworejo Rozi tetap tidak menemukan motor miliknya.
"Sudah saya cari muter-muter tidak ada mas," kata Rozi.
Sementara itu ketua umum panitia Purworejo Spektakuler Aan Isa Nugroho mengaku prihatin atas kejadian ini.
Ia mengatakan bahwa kejadian ini merupakan salah satu dampak negatif dari tontonan massal seperti ini.
"Saya turut prihatin atas nama penyelenggara atas kejadian yang tidak menyenangkan. Masyarakat harus berhati-hati untuk ke depannya," kata Aan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Puluhan Penonton Kehilangan HP dan Motor Saat Nonton Konser Purworejo Spektakuler"
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR