Pemerintah belajar dari berbagai negara yang menempuh kebijakan pemberian insentif untuk mendorong adopsi KBLBB.
"Jika program pemberian insentif berjalan dengan lancar dan adopsi massal terjadi, industri KBLBB di dalam negeri akan terbentuk dan harga produknya akan lebih terjangkau ke depannya,” Jelas Luhut.
Sementara itu, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang yakin produsen motor listrik di Indonesia akan semakin ramai.
"Melalui kebijakan ini kami optimistis para produsen semakin tertarik karena bantuan ditekankan untuk belanja kendaraan yang memiliki fasilitas produksi di Tanah Air,” kata Agus Gumiwang.
Pada tahun 2023, pemerintah menargetkan insentif Rp 7 juta per unit untuk pembelian 200.000 motor listrik baru.
Namun tidak semua orang kebagian bantuan Pemerintah untuk pembelian motor listrik ini.
Menurut Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kemenkeu Febrio Kacaribu, ini ciri orang yang dapat bantuan Rp 7 juta untuk pembelian motor listrik baru:
- Diutamakan UMKM, khususnya pemerima Kredit Usaha Rakyat (KUR)
- Penerima Banpres Produktif Usaha Mikro (BPUM)
- Pelanggan listrik 450 sampai 900 VA
Nah dari ciri di atas, bikers termasuk yang kebagian enggak nih?
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR