Pria itu mengatakan uang tersebut biasanya dijual dengan harga tak sampai Rp 5000.
"Uang Rp 100 pinisi yang biasa itu harganya kisaran Rp 3000 an per lembarnya," bebernya.
Baca Juga: Naik Motor Yamaha NMAX Tanpa Helm, Bule di Bali Marah dan Sebut Polisi Hanya Mau Uang
Sebagai kolektor sebenarnya, ia pun menawarkan harga yang masuk akal untuk uang emisi 1992 itu per lembarnya.
"Sedangkan uang yang saya pegang ini bisa berharga diatas Rp 1 juta," ujar pria itu
Disampaikannya juga ciri-ciri dari uang yang ingin ia beli sebesar satu jutaan.
"Karena uang ini sudah bersertifikat, yang kedua uang ini bagus cantik yaitu DJA11111, kemudian yang ketiga uang ini masih bagus masih baru itu yang bikin mahal," ujarnya
Ia juga mengatakan pentingnya kondisi uang yang masih bagus agar dapat dihargai tinggi.
"Kalaupun nomornya cantik tapi kondisinya tidak bagus itu uangnya murah tidak semahal yang seperti ini," ungkapnya
"Nah itulah kriteria uang pinisi yang harganya bisa mahal atau satu juta lebih per lembarnya," tambahnya.
Berikut ini tips merawat uang kertas kuno agar tetap memiliki nilai jual tinggi.
Penanganan dan penyimpanan uang kertas yang benar tidaklah sulit namun harus tetap berhati-hati.
Perawatan yang tepat juga akan membuahkan hasil jika dibeli kolekor lain dengan harga fantastis.
Gunakan sarung tangan katun putih setiap kali menyentuh uang kertas.
Ini melindungi permukaan uang kertas dari sidik jari dan minyak alami di jari tangan atau telapak tangan yang dapat merusak uang kertas dari waktu ke waktu.
Sangat disarankan agar Anda tidak mencoba membersihkan tulisan apapun yang mengotori yang kertas.
KOMENTAR