Pembalap dengan julukan The Baby Alien itu ingin selalu dianggap orang yang tangguh untuk dikalahkan.
"Menurut saya, permasalahannya dia menembus agresivitasnya di trek ketika saya tonton di Portimao, karena dia benar-benar di luar kendali sejak awal," kata Reggiani.
"Dia terlihat seperti seseorang yang belum pernah balapan menggunakan motor, dia bukan Marquez," bebernya.
Reggiani menganggap, Marc Marquez ingin mengejar rekor 9 kali juara dunia yang diukir Valentino Rossi.
"Mungkin tekanan dari 9 gelar Rossi yang ingin dikalahkannya dengan segala cara, tetapi dalam hal ini dia membutuhkan seorang psikolog," saran Reggiani.
"Kau tidak bisa membiarkan seseorang yang ingin meraih gelar juara dunia Valentino Rossi di luar kendali," tegas dia.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR