Profil Johannes Loman, Bawa AHM Berjaya Sejak 2008 Dengan Honda BeAT

Reyhan Firdaus,Ahmad Ridho - Selasa, 11 April 2023 | 06:55 WIB
Astra Honda Motor
Johannes Loman punya andil penting buat AHM

Sejak era pandemi Covid-19, semua sektor industri terpukul tidak terkecuali industri motor Tanah Air.

Namun PT AHM tetap bisa menggeliat di tengah kondisi yang kurang baik era pandemi Covid-19 lalu.

Setelah lulus kuliah S1, Johannes Loman memutuskan bergabung dengan Group Astra.

Tahun 2001, penggemar fotografi ini dipercaya menduduki jabatan sebagai Chief Executive Daihatsu Sales Operation di PT Astra International Tbk.

Tidak berhenti di situ, peningkatan karier terus ditunjukkan Johannes Loman dan tahun 2007 ditunjuk sebagai Direktur Marketing PT Astra Honda Motor (AHM).

F. Yosi / Otomotif
Johannes Loman puluhan tahun berkiprah di Astra International sejak 1984

Tahun 2009, Johannes Loman dipromosikan sebagai Executive Vice President Director PT AHM, menggantikan Siswanto Prawiroatmodjo.

Salah satu "karya" Johannes Loman, adalah Honda BeAT yang launching tahun 2008.

Motor matic ini jadi penguasa kelas skuter matic, dan diminati segala kalangan baik anak muda sampai pekerja kantoran.

Namun karakter Johannes Loman yang low profile, menyebut kesuksesan Honda BeAT merupakan hasil kolaborasi.

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular