MOTOR Plus-Online.com - Mudik Lebaran 2023 diprediksi masih banyak pemudik motor, bakal kena razia polisi dan suruh putar balik? Begini kata Polisi.
Tradisi mudik saat Lebaran memang tidak bisa dihindarkan, banyak pemudik yang mudik dengan kendaraan pribadi, salah satunya motor.
Pemudik motor menjadi salah satu yang memiliki jumlah terbanyak setiap mudik lebaran berlangsung tiap tahunnya.
Sebenarnya Pemerintah dan instansi lain seperti Kemenhub dan Kepolisian sudah menyerukan untuk tidak mudik menggunakan motor.
Hal ini karena penyumbang terbesar kecelakaan saat mudik lebaran adalah para pemudik motor.
Namun tentu saja, animo para pemudik yang menggunakan motor saat lebaran jelas tak bisa dibendung.
Nah, apakah saat mudik lebaran 2023 nanti, pemudik motor akan kena razia polisi dan disuruh putar balik?
Mengutip Tribunnews.com, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto berikan tanggapanya.
Baca Juga: Pemotor Waspada Cuaca Ekstrem Selama Mudik Lebaran 2023, Dijelaskan Langsung Pihak BMKG
Ia mengatakan, tindakan memutar balikan para pemudik yang memakai sepeda motor masih bersifat situasional.
"Itu sangat situasional ya, nanti kami akan koordinasi dengan instansi yang terkait," ujar Karyoto kepada wartawan, Senin (10/3/2023).
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR