Karena belum mengetahui tempatnya, driver ojol itu menyarankan si bule untuk membatalkan orderannya dan akan mencarikan tempat yang bagus untuk latihan.
Sesampainya di tempat yang pas menurut driver ojol, bule itu memberikan uang Rp 300 ribu.
"Terima kasih," ungkap driver ojol itu dan memberikan kesempatan latihan dua kali.
Sudah dianggap bisa, bule berkaos tanpa lengan itu diberi kesempatan latihan sendiri.
Setelah dirasa cukup, bule itu meminta driver ojol untuk mengantarkan ke tempat rental motor terdekat.
Setelah sampai, pria itu langsung memberikan uang Rp 200 ribu ke driver tersebut.
"Terima kasih kak, kamu sangat baik," kata driver ojol itu.
"Ya terima kasih juga karena sudah mengajari saya mengendarai motor," balas bule itu.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR