MOTOR Plus-online.com - Foto AKBP Achiruddin Hasibuan yang mengendarai motor gede Harley-Davidson menjadi sorotan, biarkan anaknya menganiaya mahasiswa langsung jadi target warganet.
Hal tersebut dilakukan Kabag Bin Opsnal di Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumatera Utara, AKBP Achiruddin Hasibuan.
Anak AKBP Achiruddin Hasibuan, Aditya Hasibuan sudah dilaporkan ke Polrestabes Medan pada 22 Desember 2022.
Namun, Polda Sumatera Utara baru merilis kasus tersebut dan menetapkan Adityan Hasibuan menjadi tersangka pada Selasa (25/4/2023).
Aasannya disampaikan Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sumut, Kombes Sumaryono.
"Kenapa kasus ini baru hari ini kita naikkan, karena atas saudara pelapor itu melaksanakan tugas belajar di luar negeri. Sehingga baru beberapa hari yang lalu saudara pelapor datang ke Medan dan kita lakukan penyidikan terhadap pelapor," ujarnya dikutip dari Kompas.com.
Dalam kasus tersebut, antara Aditya dan Ken saling lapor sehingga kasus yang awalnya ditangani Polrestabes Medan ditarik ke Polda Sumut.
Sementara itu, Achiruddin terekam diam saja saat anaknya melakukan penganiayaan.
Gara-gara perbuatannya itu, AKBP Achiruddin Hasibuan dicopot dari jabatannya.
Hal tersebut disampaikan Kabid Propam Polda Sumut, Kombes Dudung Adijono.
"AKBP Achirudin terbukti melanggar kode etik, sesuai Pasal 13 huruf M Peraturan Kepolisian No.7/2022 tentang tentang Kode Etik Profesi dan Komisi Kode Etik Polri, yang berbunyi setiap pejabat Polri dalam etika kepribadian dilarang melakukan tindak kekerasan, berperilaku kasar, dan tidak patuh," tuturnya dikutip dari Kompas.com.
Setelah terseret kasus tersebut, nama Achiruddin Hasibuan menjadi bulan-bulanan netizen.
Bahkan pada postingan di akun Instagramnya, perwira polisi ini kerap memamerkan moge jenis Harley-Davidson.
View this post on Instagram
Netizen pun langsung meramaikan kolom komentar di postingan itu.
"Polisi jalur nyogok ya gini," kata akun @debypanjaitan22.
"Safety Riding kek gitu? gak pake helm? polisinya kau ini," komentar akun @ibnu_adam_11.
Sebagian artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sosok dan Harta Kekayaan AKBP Achiruddin Hasibuan, Perwira Polisi yang Biarkan Anaknya Aniaya Mahasiswa"
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR