Apa Sih Pentingnya Label SNI di Kemasan Oli, Kan Sudah Ada Standar Pelumas SAE dan Mutu API Service

Aong - Minggu, 30 April 2023 | 20:00 WIB
Facebook Darma Aditya
Apa sih pentingnya label SNI di kemasan oli

Facebook Mei Nurloh
Lebl SNI di kemasan pelumas selain SAE dan API Service

Technical Specialist PT Pertamina Lubricants (PTPL) Brahma Putra Mahayana mengatakan tujuan diadakan label SNI tentu saja agar konsumen merasa aman dengan standar kualitas oli yang berada di pasaran.

“Standar pelumas mesin memang beragam, ada API Service untuk menentukan kualitas performanya, ada juga SNI kalau arahnya adalah untuk melindungi konsumen,” ucap Brahma (15/4/2023).

Brahma mengatakan pemerintah mengeluarkan standar yang lebih mengikat yaitu SNI, karena untuk memperoleh standar ini pelumas harus diuji di lembaga atau laboratorium yang sudah ditunjuk.

“Pengujian atas suatu kualitas oli dilakukan secara berkala untuk menjamin kualitas produk pelumas yang beredar di pasar, ini lebih tepat untuk mencegah peredaran oli palsu,” ucap Brahma.

Menurut Brahma beberapa standar yang tertera pada kemasan oli memang diperlukan, termasuk SNI, API Service dan SAE.

Dengan standar tersebut konsumen menjadi tahu seperti apa spesifikasi oli yang beredar di pasaran, sehingga bisa menjadi patokan dalam memilih produk.

Jadi, penting sekali memeriksa standar dalam kemasan saat membeli pelumas agar mendapatkan kualitas sesuai harapan.

Pastikan juga membeli oli di toko resmi atau yang terpercaya untuk menghindari oli palsu.

Sumber: https://otomotif.kompas.com/read/2023/04/29/104200615/buat-yang-belum-tahu-ini-fungsi-label-sni-pada-kemasan-oli

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular