Mesinnya mirip-mirip Honda Scoopy nih, yang punya tenaga 8,8 dk pada 7.500 rpm dan torsi 9,3 Nm pada 5.500 rpm.
Menu utamanya ada pada fitur yang disuguhkan WMoto Gemma 125.
Motor baru itu dilengkapi kunci keyless smart key.
Kemudian panel instrumen sudah full digital layar TFT LCD yang memuat berbagai informasi dari spidometer, fuel meter, sampai odometer.
Ditambah terdapat logo Bluetooth pada panel instrumen tersebut yang memungkinkan terhubung ke smartphone bikers.
Pada setang sebelah kanan juga terdapat saklra Idling Stop System (ISS) yang dapat mematikan mesin secara otomatis saat berhenti lebih dari 3 detik.
Fitur tersebut diklaim dapat menghemat konsumsi bahan bakar motor matic WMoto.
Tak ketinggalan slot USB untuk charging smartphone terletak di konsol depan.
Baca Juga: Imut Tapi Hedon, Modifikasi Motor Honda Scoopy Minion Gaya Proper Kelas Sultan
Untuk kaki-kaki, tersemat pelek 12 inci yang dibalut ban 100/90 depan dan 110/90 belakang.
WMoto Gemma 125 dilengkapi sok depan teleskopik dan single sok belakang.
Urusan pengereman, mengandalkan cakram di depan dan tromol di belakang.
Sayangnya sistem rem belum mengusung teknologi ABS (Anti-lock Braking System).
Untuk harga, WMoto Gemma 125 dijual RM6.988 atau sekitar Rp 23,1 jutaan off the road Malaysia.
Wow, harganya sedikit lebih mahal dari Honda Scoopy yang dipasarkan di Indonesia.
Sekedar info, Honda Scoopy tipe termurah dibanderol Rp 21.875.000 untuk On the Road Jakarta.
Andaikan motor matic baru WMoto Gemma 125 masuk Indonesia, brother tertarik meminangnya?
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR